BP-PAUD dan Dikmas Sumut Meningkatkan Keahlian Auditor Internal Tentang ISO 9001:2015

BP-PAUD dan DIKMAS Sumatera Utara meningkatkan keahlian Auditor Internal dengan memberikan pemahaman tentang Audit Internal Sistem Manajemen berdasarkan ISO 9001:2015. Auditor Internal ini nantinya akan bertugas untuk melihat kesesuaian implementasi sistem manajemen mutu ISO 9001:2015 di BP-PAUD dan DIKMAS Sumatera Utara.

Untuk meningkatkan keahlian Auditor Internal ini, BP-PAUD dan DIKMAS Sumatera Utara bekerja sama dengan Tsa Kaizen Consulting. Training Internal Auditor dilaksanakan pada tanggal 7-8 Juli 2017 di ruang Aula BP-PAUD dan DIKMAS Sumatera Utara.

Pada training Internal Audit BP-PAUD dan Dikmas Sumatera Utara, Tsa Kaizen Consulting menugaskan Ms. Desy M. Sitompul, ST., MT sebagai trainer .

Sebelum menjelaskan tentang Internal Audit, trainer mereview pemahaman peserta tentang standar ISO 9001:2015. Pada penyampaian materi Internal Audit ISO 9001:2015, peserta melakukan workshop dalam diskusi kelompok. Berikut beberapa aktifitas selama training internal Audit:

Harapan Peserta Training
Hasil Kelompo
Diskusi Kelompok
Peserta training
Previous
Next

Ingin mengundang Tsa Kaizen Consulting untuk Inhouse Training Internal Audit according to ISO 9001:2015 bisa menghubungi 081361454283 / 081375759918 atau email : tsa_kaizen@yahoo.com / tsa.kaizen@gmail.com